Jurnal Kesehatan https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw <p>Jurnal Kesehatan [<a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&amp;1581062234&amp;1&amp;&amp;" target="_blank" rel="noopener">E-ISSN 2721-8007</a>] adalah media publikasi artikel penelitian yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ngesti Waluyo. Ruang lingkup artikel yang diterbitkan di jurnal kesehatan meliputi: keperawatan, kesehatan masyarakat, promosi kesehatan, kesehatan reproduksi, kesehatan ibu dan anak, administrasi kesehatan, administrasi rumah sakit. Jurnal kesehatan terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Juni dan Desember.</p> id-ID lppm@jurnalkesehatanstikesnw.ac.id (Suci Artanti, S.Kep.,Ns.,MAN) lppm@jurnalkesehatanstikesnw.ac.id (Varida Setyaningrum, S.Kep.,Ns.) Wed, 29 Nov 2023 00:00:00 +0000 OJS 3.3.0.7 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Hubungan Tingkat Pengetahuan tentang DASH (Dietary Approaches to Stop Hypertension) dengan Tingkat Kepatuhan terhadap Diet: Studi Literatur https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/166 <p>Tekanan darah tinggi atau hipertensi masih menjadi masalah dengan tingkat morbiditas dan mortalitas yang cukup tinggi. Menurut data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Indonesia prevalensi penderita hipertensi pada tahun 2013 sebesar 25,8% kemudian mengalami peningkatan pada tahun 2018 menjadi 34,1% pada penduduk usia ≥18 tahun.Tekanan darah dapat dikendalikan dengan cara mengatur gaya hidup dan menerapkan pola makan <em>Dietary Approaches to Stop Hypertension</em> (DASH). DASH adalah rencana makan untuk mengurangi atau mengendalikan tekanan darah tinggi yang berfokus pada makanan rendah sodium serta makanan yang kaya magnesium, potasium, kalsium dan nutrisi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pengetahuan tentang DASH dengan tingkat kepatuhan terhadap diet. Penelitian ini menggunakan metode <em>Literature Review</em> dengan menggunakan analisis deskriptif naratif. Dalam penelusuran artikel menggunakan metode PRISMA melalui <em>database Google Schoolar, ScienceDirect</em> dan <em>PubMed</em>. Hasil <em>literature review</em> dari 17 artikel menunjukan bahwa pengetahuan tentang diet DASH secara efektif bisa didapatkan melalui video pembelajaran grup <em>WhatsApp</em>, media audiovisual (gambar dan suara), edukasi berbasis keluarga dan konseling gizi. Sedangkan kepatuhan terhadap diet dapat ditingkatkan melalui pemberian video edukasi, pesan DASH-<em>like diet</em> melalui <em>WhatsApp</em>, pendidikan kesehatan secara langsung<em>,</em> program pelatihan <em>mindfulness,</em> dan menerapkan metode <em>Transtheoretical model </em>(TTM). Tingginya tingkat pengetahuan tentang diet DASH dapat meningkatkan kepatuhan terhadap diet hipertensi. Selain itu, pengetahuan tentang diet DASH dan diikuti dengan peningkatan konsumsi makanan yang teratur dapat meningkatkan kepatuhan dalam mengikuti diet.</p> Aulia Dwi Wardani, Agus Sudaryanto Hak Cipta (c) 2023 Aulia Dwi Wardani, Agus Sudaryanto https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/166 Sun, 31 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pengaruh Massage dengan Virgin Coconut Oil (VCO) untuk Mencegah Luka Dekubitus pada Pasien Stroke Hemoragik https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/149 <p>Stroke merupakan penyakit yang disebabkan karena adanya penyempitan pada pembuluh darah di otak sehingga aliran darah dan oksigen ke otak terhambat bahkan terhenti. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar tahun 2018 menyebutkan di Indonesia prevalensi penyakit stroke berdasarkan diagnosis pada penduduk umur ≥ 15 tahun mencapai 10,9%. Pasien stroke yang mengalami bedrest total memiliki risiko tinggi mengalami dekubitus. Tujuan penulisan ini adalah mengetahui efektifitas pemberian <em>massage</em> dengan Virgin Cococut Oil (VCO) untuk mencegah terjadinya dekubitus pada pasien stroke hemoragik. Penelitian ini menggunakan metode <em>Literature Review</em>. Database yang digunakan Google Cendikia, Garuda dan ProQuest dengan hasil penelusuran artikel sebanyak 32 artikel dan selanjutnya dilakukan pengecekan dan kesesuaian didapatkan 10 artikel yang direview dalam penelitian ini. Dari beberapa <em>Literature Review</em> memaparkan tindakan <em>massage </em>dengan VCO berpengaruh dalam mencegah terjadinya luka dekubitus. Prosedur <em>massage </em>dengan VCO dapat diterapkan pada pasien stroke karena terbukti efektif mencegah terjadinya luka dekubitus.</p> Anita Shinta Kusuma, Billy Cahya Agustian Hak Cipta (c) 2023 Anita Shinta Kusuma, Billy Cahya Agustian https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/149 Sun, 31 Dec 2023 00:00:00 +0000 Tinjauan Literatur: Evaluasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Indonesia https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/368-376 <p>Program JKN menjadi salah satu program jaminan kesehatan yang mampu mengubah sistem kesehatan di Indonesia. Cakupan kepesertaan dari seluruh penduduk Indonesia telah mencapai 93% atau sekitar 258,3 juta orang dari tahun 2013 sampai 2021. Namun, dalam implementasinya masih terdapat tantangan dan hambatan di beberapa wilayah di Indonesia. Keluhan dari masyarakat, tenaga kesehatan, maupun dari fasilitas pelayanan kesehatan juga kerap kali ditemukan. Penelitian bertujuan untuk melihat keberlangsungan program JKN dalam meningkatkan sistem pelayanan kesehatan di Indonesia dan memberikan evaluasi pelaksanaan program JKN yang diperoleh melalui kajian literatur dari berbagai sumber jurnal. Penelitian ini merupakan tinjauan literatur dimana penelitian-penelitian sebelumnya dikumpulkan dan dikaji ulang. Data yang ditemukan adalah hasil review pustaka artikel berbasis Google Scholar menggunakan kata kunci evaluasi JKN, program JKN, implementasi JKN dengan menerapkan pembatasan tahun penerbitan yaitu dari tahun 2020 sampai dengan 2023. Terdapat sepuluh artikel yang memenuhi kriteria. Berdasarkan evaluasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Indonesia, terdapat beberapa masalah dalam implementasinya. Oleh karena itu, pemerintah perlu melakukan pemantauan, evaluasi, dan tindakan untuk meningkatkan efektivitas program JKN dalam meningkatkan sistem pelayanan kesehatan di Indonesia.</p> Aghesta Intan Nugraheni, C. Ermayani Putriyanti, Andreas Kurnianto Hak Cipta (c) 2023 Aghesta Intan Nugraheni, C. Ermayani Putriyanti, Andreas Kurnianto https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/368-376 Sun, 31 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pengetahuan Remaja Putri tentang Senam Dismenore sebagai Manajemen Nyeri Dismenore di Kediri https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/88 <p>Prevalensi dismenore di Indonesia di perkirakan sebanyak 55%. Untuk remaja putri yang memerlukan konsentrasi dalam belajar, dismenore merupakan salah satu masalah yang perlu diperhatikan. Salah satu cara non farmakologi yang efektif sebagai manajemen nyeri dismenore adalah senam dismenore. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui bagaimanakah pengetahuan remaja putri tentang senam dismenore sebagai manajemen nyeri dismenore di Kediri. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan <em>cross sectional</em>. Populasi penelitian adalah semua remaja putri kelas X IPA SMA Negeri 1 Kandat Kabupaten Kediri sebanyak 148 orang. Teknik sampling dengan cara <em>systematic sampling</em><em>, </em>yaitu remaja putri dengan nomor presensi genap, sehingga didapatkan sampel sebanyak 74 orang. Pengambilan data menggunakan kuesioner, kemudian dianalisis dengan persentase. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 38 responden (51,4%) mempunyai pengetahuan cukup, 36 responden (48,6%) mempunyai pengetahuan kurang, dan tidak ada responden (0%) yang memiliki pengetahuan yang baik. Sebaiknya remaja putri lebih aktif mencari informasi tentang senam dismenore sehingga dapat mengurangi kesakitan saat mengalami dismenore.</p> Dian Rahmawati, Lia Agustin Hak Cipta (c) 2023 Dian Rahmawati, Lia Agustin https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/88 Fri, 08 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pengaruh Pendidikan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Pencegahan Penularan HIV dari Ibu ke Anak (PPIA) https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/164 <p>Lebih dari 90% kasus penularan HIV pada anak dan bayi ditularkan dari ibu secara vertikal pada saat kehamilan. Salah satu upaya untuk mencegah penularan dari ibu ke bayi dengan program Pencegahan Penularan HIV Dari Ibu Ke Anak (PPIA). Pencegahan Penularan HIV dari Ibu ke Anak (PPIA) terintegrasi dengan layanan KIA. Salah satu metode yang diterapkan dalam penanggulangan HIV-AIDS adalah pendidikan kesehatan. Pendidikan kesehatan membantu meningkatkan pengetahuan tentang HIV sehingga dapat mencegah penularan dari ibu ke anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan ibu mengenai pencegahan penularan HIV dari ibu ke anak (PPIA). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-eksperimental dengan rancangan <em>one grup pre test – posttest</em>. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang melakukan ANC yaitu sebanyak 84 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan <em>accidental sampling</em>. Alat ukur pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Dari hasil analisis data menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan responden sebelum dilakukan pendidikan kesehatan dibandingkan dengan setelah dilakukan pendidikan kesehatan terjadi peningkatan pengetahuan. Hasil uji Wilcoxon Match Pairs Test menunjukkan hasil Z sebesar -7.318 dengan tingkat signifikan α sebesar 0,000 (2- tailed) (atau p value = 0,000 &lt; 0,05) maka H<sub>1</sub> diterima. Simpulan penelitian ini menunjukkan ada perbedaan yang signifikan pada pengetahuan ibu hamil tentang PPIA sebelum dan sesudah diberi pendidikan kesehatan.</p> Hani Triana, Henni Purnasari Hak Cipta (c) 2023 Hani Triana, Henni Purnasari https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/164 Fri, 22 Dec 2023 00:00:00 +0000 Desa Siaga Sehat Jiwa sebagai Intervensi Kesehatan Jiwa Berbasis Masyarakat https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/148 <p>Kesehatan jiwa merupakan kondisi sejahtera baik fisik, psikologi, sosial dan spiritual serta terbebas dari tekanan atau <em>stressor</em>. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh program desa siaga sehat jiwa terhadap keterampilan kader kesehatan jiwa, perangkat desa dan tenaga kesehatan dalam melaksanakan tugas pada program desa siaga sehat jiwa di Desa Botolinggo Kabupaten Bondowoso. Desain penelitian yang digunakan adalah <em>quasy experimental pre post test without control group design.</em> Subjek dalam penelitian ini meliputi kader kesehatan jiwa, perangkat desa dan tenaga kesehatan di wilayah Desa Botolinggo. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 137. Dengan menggunakan teknik <em>purposive sampling</em> diperoleh sampel sebanyak 73 responden. Hasil analisi bivariat menunjukkan bahwa pendampingan praktik berkorelasi signifikan dengan keterampilan kader kesehatan jiwa dalam melakukan deteksi dini Kesehatan jiwa (<em>p value</em> 0.000), keterampilan perangkat desa dalam menggunakan aplikasi e-DSSJ (<em>p value</em> 0.046) serta keterampilan tenaga kesehatan dalam melakukan manajemen pelayanan Kesehatan jiwa (<em>p value</em> 0.000). Program desa siaga sehat jiwa disarankan dapat diterapkan pada setiap desa untuk meningkatkan derajat kesehatan jiwa masyarakat.</p> Mad Zaini, Komarudin, Ginanjar Abdurrahman Hak Cipta (c) 2023 Mad Zaini, Komarudin, Ginanjar Abdurrahman https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/148 Fri, 22 Dec 2023 00:00:00 +0000 Faktor Pemungkin dalam Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak di Kecamatan Lamboya, Sumba Barat https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/177 <p>Kematian ibu dan anak masih menjadi isu nasional di Indonesia yang memerlukan kerjasama berbagai pihak untuk menyelesaikan permasalahan ini, tidak hanya dari sektor kesehatan. Kematian ibu dan anak tidak terlepas dari perilaku kesehatan ibu dan anak (<em>safe motherhood</em>) yang dilakukan oleh ibu selama hamil/nifas, termasuk dalam melakukan perawatan pada bayi baru lahir di rumah. Ibu hamil/nifas mengalami berbagai hambatan untuk bisa melakukan <em>safe motherhood </em>di Kecamatan Lamboya, Sumba Barat. PELKESI telah melakukan upaya pendampingan berbagai sektor untuk menguatkan layanan kesehatan ibu dan anak di NTT dan Ambon. Faktor pemungkin menjadi salah satu kunci untuk meningkatkan kemampuan ibu dalam melakukan upaya <em>safe motherhood</em>. Penelitian ini bertujuan untuk menggali faktor pemungkin dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak di Kecamatan Lamboya, Sumba Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, pengambilan data menggunakan FGD pada tenaga kesehatan di puskesmas dan rumah sakit, pemerintah daerah, LSM, kader posyandu, triangulasi sumber data didapatkan dari ibu hamil dan ibu nifas. Faktor pemungkin untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak antara lain program kesehatan puskesmas berbasis kearifan lokal, pelibatan suami sebagai support system dan penyesuaian budaya, pemberdayaan kader kesehatan sebagai perpanjangan tangan puskesmas, keterlibatan pemerintah dan LSM dalam peningkatan kesehatan ibu dan anak, dan keberlanjutan bantuan PELKESI dalam peningkatan kesehatan ibu dan anak. Faktor pemungkin menjadi satu upaya dan inovasi untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak.</p> Eka Ratnawati, Endang Susilowati, Pandeirot M. Nancye Hak Cipta (c) 2023 Eka Ratnawati, Endang Susilowati, Pandeirot M. Nancye https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/177 Fri, 29 Dec 2023 00:00:00 +0000 Penerapan Model Terapi Aktivitas Kelompok Sebagai Alat Komunikasi tentang Stimulasi Persepsi Terhadap Peningkatan Harga Diri Lansia https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/161 <p>Lansia adalah orang lanjut usia yang sedang mengalami perubahan biologis, fisik, psikis, dan sosial. Perubahan ini berdampak pada banyak aspek kehidupan, termasuk kesehatan. Perubahan yang akan terjadi pada lansia akibat proses penuaan menjadikan mereka rentan mengalami permasalahan fisik dan psikososial. Seseorang akan menghadapi banyak penyakit ketika memasuki usia lanjut seperti penyakit degeneratif, menurunnya fungsi tubuh, tulang semakin rapuh, berkurangnya kemampuan beraktivitas, berkurangnya kemampuan menjaga kesehatan, dan menjaga keseimbangan tubuh serta resiko terjatuh. Perubahan keadaan ini dapat mempengaruhi evaluasi diri sehingga menyebabkan lansia kehilangan harga diri, merasa tidak berharga, dan merasa tidak berguna sehingga berujung pada rendahnya harga diri. Terapi okupasi kelompok (TAK) adalah terapi yang diberikan kepada lansia secara berkelompok dengan cara memotivasi lansia untuk mengingat kejadian atau pengalaman masa lalu. Tujuan penelitian ini adalah menerapkan model terapi okupasi kelompok sebagai alat komunikasi terkait stimulasi kognitif untuk meningkatkan kemandirian dan rasa hormat dari orang yang lebih tua. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain quasi eksperimen sebelum-sesudah, tanpa kelompok kontrol, menggunakan teknik kuota sampling dan metode <em>simple random sampling</em> dengan jumlah sampel sebanyak 15 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah menjalani TAK kelompok pada lansia, harga diri meningkat.</p> Lisna Nuryanti, Rotua Suriany Simamora, Baltasar Serilus Sanggu Dedu, Nurhidayah Amir Hak Cipta (c) 2023 lisna, Rotua Suriany Simamora, dedu, Nurhidayah Amir https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/161 Fri, 29 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pengembangan Website Edupharmindo Sebagai Media Edukasi Acne Vulgaris https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/160 <p><em>Acne vulgaris</em> adalah penyakit kulit yang disebabkan oleh berlebihnya aktivitas bakteri. Penyakit ini, banyak dialami oleh usia muda mulai dari 12-25 tahun dan dapat menimbulkan kurangnya kepercayaan diri dari segi penampilan. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh <em>website </em>yang layak digunakan sebagai media edukasi kesehatan dalam rangka memberikan pengetahuan dan pemahaman masyarakat, khususnya mahasiswa asing di Nanjing terkait swamedikasi <em>acne vulgaris</em>. Metode penelitian yang digunakan untuk pengembangan <em>website</em> edupharmindo adalah model 4-D. Langkah pengembangan <em>website</em>, yaitu pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. <em>Website</em> edupharmindo (<a href="https://edupharmindo.com/">https://edupharmindo.com/</a>) didistribusikan melalui media sosial kepada mahasiswa asing di Nanjing dibawah koordinasi Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI), Nanjing, P.R. China, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) dan Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCIA), Nanjing, P.R. China. Materi yang termuat didalam <em>website </em>ini meliputi; definisi, klasifikasi, epidemiologi, algoritma terapi swamedikasi, faktor yang memperparah <em>acne vulgaris</em>, dan lain-lain. Kelayakan <em>website</em> dinilai oleh ahli materi, ahli media, dan mahasiswa asing Indonesia. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil menunjukkan bahwa <em>website</em> edupharmindo sangat layak dalam kategori (teknik pengoperasian, akurasi materi, kemutakhiran sumber pustaka, teknik penyajian, pendukung penyajian materi) dan layak pada kategori (tampilan, bahasa, warna, ilustrasi dan komunikatif). Oleh sebab itu, <em>website</em> edupharmindo ini dapat diterapkan sebagai salah satu media edukasi terutama penyakit <em>acne vulgaris</em></p> Lolita, Syaima’ Rihan Fasyir, Kartini Puspitasari, Rifaldy Triandika, Ambar Yunita Nugraheni, Sisri Novita, Muhammad Muhlis, Azis Ikhsanudin, Woro Supadmi, Fatma Nuraisyah, Hendra Darmawan Hak Cipta (c) 2023 Lolita, Syaima’ Rihan Fasyir, Kartini Puspitasari, Rifaldy Triandika, Ambar Yunita Nugraheni, Sisri Novita, Muhammad Muhlis, Azis Ikhsanudin, Woro Supadmi, Fatma Nuraisyah, Hendra Darmawan https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/160 Fri, 29 Dec 2023 00:00:00 +0000 Hubungan Riwayat Anemia Kehamilan dengan Kejadian Stunting pada Balita https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/178 <p>Prevalensi <em>stunting</em> di Indonesia pada anak usia 24-59 bulan sebesar 43% dan pada usia 12-23 bulan sebesar 41,2%. Stunting di Sumatera Barat juga cukup tinggi yaitu sebesar 25,6%. Prevalensi balita stunting di kota Padang tahun 2021 sebesar 22,6%). <em>S</em><em>tunting</em> memiliki risiko rendahnya kemampuan intelektual dan gangguan pertumbuhan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan riwayat anemia kehamilan dengan kejadian <em>stunting</em> pada balita usia 24-59 bulan. Jenis dan Desain Penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan desain case control. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Air Dingin Kota Padang pada bulan Januari sampai dengan Maret 2022.Populasi sebanyak 1356 orang dan jumlah sampel sebanyak 50 balita (25 kontrol dan 25 kasus). Pengambilan Sampel dengan cara menggunakan teknik <em>consecutive sample.</em> Analisis bivariat menggunakan uji chi- square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan riwayat anemia kehamilan dengan kejadian <em>stunting</em> (p=0,000). Dapat disimpulkan ada hubungan riwayat anemia pada kehamilan dengan kejadian <em>stunting.</em></p> Putri Engla Pasalina, Hafiza Fil Ihsan , Hendri Devita Hak Cipta (c) 2023 Putri Engla Pasalina, Hafiza Fil Ihsan , Hendri Devita https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/178 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Efektivitas Sikat Gigi Listrik sebagai Kontrol Plak Penderita Sindrom Down https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/183 <p>Sindrom down merupakan kelainan genetik pada kromosom 21 yang mengganggu tumbuh kembang dan aktivitas fisik, termasuk menyikat gigi. Sikat gigi elektrik diharapkan dapat mengoptimalkan pengendalian plak karena tidak memerlukan teknik khusus. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan menggunakan desain Within-subject. Penelitian ini dilaksanakan di 3 (tiga) SLB di Kabupaten Jember, pada bulan September hingga Oktober 2019, dengan jumlah subyek penelitian sebanyak 30 orang. Penilaian indeks plak menggunakan metode Loe and Silness dengan memeriksa 6 gigi dan 4 permukaan. Subyek diperiksa sebelum dan sesudah menyikat gigi menggunakan sikat gigi manual, dan setelah satu minggu menggunakan sikat gigi elektrik. Tata cara penggunaan sikat gigi elektrik sama dengan sikat gigi manual. Data dianalisis perbedaannya. Analisis uji sign menunjukkan hasil yang signifikan pada skor indeks plak sebelum dan sesudah menyikat gigi menggunakan sikat gigi manual dan sikat gigi elektrik (p&lt;0,05). Terdapat pula perbedaan skor indeks plak yang signifikan pada penggunaan sikat gigi manual dan elektrik (p&lt;0,05). Kesimpulannya, sikat gigi elektrik merupakan pengendalian plak yang efektif untuk sindrom Down.</p> Roedy Budirahardjo, Thariq Ibnu Tarmizi, Dwi Warna Aju Fatmawati, Agustin Wulan Suci Dharmayanti Hak Cipta (c) 2023 Roedy Budirahardjo, Thariq Ibnu Tarmizi, Dwi Warna Aju Fatmawati, Agustin Wulan Suci Dharmayanti https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/183 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Manifestasi Klinis Diagnosa Sindrom Diferensiasi pada Hipertensi https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/175 <p><em>Hipertensi adalah penyakit kardiovaskular yang dikenal dengan peningkatan tekanan darah yang gejalanya berlanjut pada organ target. </em>Traditional Chinese Medicine (TCM)<em> dalam diagnosa akupunktur memiliki perspektif yang berbeda mengenai manifestasi klinis hipertensi yang ditunjukkan dalam fenomena organ dan diferensiasi sindrom. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manifestasi klinis dan diagnosis diferensiasi sindrom pada pasien hipertensi. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan one shot case study, sampel penelitian diambil dengan teknik purposive sampling sebanyak 40 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden mengalami hipertensi pada kondisi derajat I (57,5%), dengan diagnosis sindroma ekses (75%), api hati menyala ke atas (50%). Responden menunjukkan gejala mudah marah (67,5%), tremor (25%), kesemutan (25%), sakit kepala (75%), nyeri epigastrium (70%), insomnia (32,5%), mual (10%), penglihatan kabur (100%). Pada pemeriksaan lidah, ditemukan mayoritas lidah berwarna merah, bengkak dan lapisan lidah berwarna kuning (67,5%), sedangkan pada palpasi nadi ditemukan </em><em>wiry pulse (100%), rapid pulse (100%), thready pulse (52.5%), powerful pulse (75%) dan weak pulse (25%). Penelitian ini menjadi dasar pengembangan diagnostik dalam ilmu akupunktur dan pelayanan kesehatan akupunktur bagi penderita hipertensi.</em></p> Kadek Buja Harditya, Komang Rosa Tri Anggaraeni, Ni Made Candra Citra Sari, Ni Luh Gede Nita Sri Wahyuningsih Hak Cipta (c) 2023 Kadek Buja Harditya, Komang Rosa Tri Anggaraeni, Ni Made Candra Citra Sari, Ni Luh Gede Nita Sri Wahyuningsih https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/175 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pengaruh Aromaterapi Lavender terhadap Kecemasan pada Pasien Pra-Operasi Sectio Caesarea dengan Anestesi Spinal https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/172 <p>Kecemasan pada pasien pra-operasi <em>sectio caesarea</em> biasanya diakibatkan oleh adanya rasa khawatir tentang dirinya maupun keadaan bayinya. Aromaterapi lavender merupakan salah satu terapi komplementer dan teknik non-farmakologi untuk mengurangi kecemasan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh aromaterapi lavender terhadap kecemasan pada pasien pre operasi <em>sectio caesarea</em> dengan anestesi spinal. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan metode eksperimen dengan desain rancangan <em>one group pretest posttest</em>. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah <em>purposive sampling</em> dengan sampel berjumlah 22 responden. Instrumen yang digunakan berupa APAIS (<em>The</em> <em>Amsterdam</em> <em>Preoperative Anxiety and Information</em> <em>Scale</em>). Analisis data dilakukan dengan uji statistik Wilcoxon. Hasil dari penelitian ini didapatkan nilai p 0,000 &lt; α 0,05. Hal ini berarti aromaterapi lavender berpengaruh terhadap penurunan tingkat kecemasan pada pasien pra-operasi sectio caesarea. Minyak lavender dapat memberikan efek relaksasi bagi saraf dan otot-otot yang tegang.</p> Melya Sari, Estin Yuliastuti, Yuli Widyastuti, Dwi Handoyo Hak Cipta (c) 2023 Melya Sari, Estin Yuliastuti, Yuli Widyastuti, Dwi Handoyo https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/172 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Perilaku Merokok pada Remaja di SMP PGRI Kota Sorong https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/158 <p>Merokok adalah perilaku yang sudah menjadi kebiasaan pada masyarakat dan terutama remaja. Perilaku ini dilakukan remaja bertujuan untuk mencari ketenangan karena dengan merokok dapat mengurangi ketegangan dan memudahkan konsentrasi. Prevalensi <em>Global Adult Tobacco Survey (GATS) </em>menyatakan Indonesia adalah negara dengan angka perokok remaja paling tinggi di dunia dengan jumlah perokok usia ≥ 15 tahun sebanyak 38% dengan pria 67% dan ketahun 2018 sebanyak 91 %. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap terhadap perilaku merokok pada remaja di salah satu SMP di Kota Sorong. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain <em>cross sectional</em>. Uji yang digunakan yaitu uji <em>Chi-square</em>. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner penelitian <em>Global Youth Tobacco survey</em>. Lokasi dalam penelitian ini di salah satu SMP di Kota Sorong dan waktu penelitian pada Bulan Juli 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja berjumlah 117, jumlah sampel diambil menggunakan rumus <em>slovin</em>, yaitu 90 responden. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan dan sikap terhadap perilaku merokok pada remaja dengan nilai signifikansi <em>p</em> = 0,000 &lt; (α = 0,05). Kesimpulan ada hubungan antara pengetahuan dan sikap dengan perilaku merokok pada remaja di salah satu SMP di Kota Sorong. Saran bagi institusi pendidikan diharapkan menjadi salah satu institusi yang dapat membantu dalam penyediaan informasi tentang perilaku merokok yang dapat membahayakan kesehatan remaja.</p> merlis simon, Astuti R, Desby Sutria Limbu Hak Cipta (c) 2023 merlis simon, Astuti R, Desby Sutria Limbu https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/158 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Pembelajaran Daring: Masihkah Membuat Mahasiswa Stres, Cemas, dan Depresi? https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/152 <p>Pembelajaran daring diterapkan dan dilaksanakan dengan berbagai strategi yang sering diiringi dengan penugasan yang seringkali diselesaikan dalam waktu yang bersamaan sehingga menimbulkan stres, cemas, bahkan depresi bagi mahasiswa. Tujuan penelitian untuk menganalisis penerapan pembelajaran daring terhadap tingkat stres, cemas, dan depresi pada mahasiswa. Metode penelitian menggunakan desain deskriptif korelasi dengan pendekatan cross-sectional. Instrumen penelitian:1) kuesioner penerapan pembelajarn daring; 2) <em>Depression Anxiety Stress Scale</em> (DASS) 42. Sampel penelitian 328 mahasiswa dari 11 program studi di Universitas Binawan yang memenuhi kriteria inklusi dengan teknik simple random sampling. Hasil penelitian pelaksanaan pembelajaran daring berada pada tingkat baik (75%), tingkat depresi mahasiswa mayoritas pada tingkat depresi normal (56,1%), tingkat kecemasan mahasiswa pada tingkat normal (33,2%), tingkat stres mahasiswa pada tingkat normal (66,8%), dengan p-value pembelajaran daring dengan tingkat depresi 0,12 (&gt;0,05), pembelajaran daring dengan tingkat cemas 0,2 (&gt;0,05), dan pembelajaran daring dengan tingkat stres 0,01 (&lt;0,05). Kesimpulan tidak ada hubungan penerapan pembelajaran daring dengan tingkat depresi dan cemas, dan ada hubungan pembelajaran daring dengan tingkat stres mahasiswa di Universitas Binawan. Saran peningkatan dan pengembangan strategi dan sistem pembelajaran daring yang lebih efektif bagi mahasiswa perlu dilakukan; dan pelatihan manajemen stres bagi mahasiswa agar dapat beradaptasi dengan lebih baik dalam mengatasi stressor selama melaksanakan pembelajaran daring.</p> zakiyah zakiyah, Siswani Marianna, MellaYuria R A, Latiffa Ihza Wulandari, Nabilah Ramadhani Hak Cipta (c) 2023 zakiyah zakiyah, Siswani Marianna, MellaYuria R A, Latiffa Ihza Wulandari, Nabilah Ramadhani https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/152 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Kepercayaan Diri dengan Tingkat Kecemasan pada Mahasiswa Tingkat Akhir dalam Mengerjakan Skripsi di Institut Kesehatan Immanuel Bandung https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/159 <p>Kecemasaan menghadapi skripsi adalah perilaku khawatir yang membuat diri mahasiswa tidak nyaman. Rasa tidak nyaman ini yang membuat mahasiswa akan sulit untuk berkonsentrasi dalam menghadapi skripsi. Dalam menghadapi skripsi, perlu adanya kepercayaan diri yang berupa perasaan yakin individu terhadap kemampuan yang dimiliki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepercayaan diri dengan tingkat kecemasan pada mahasiswa tingkat akhir dalam mengerjakan skripsi di Institut Kesehatan Immanuel Bandung. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian <em>kuantitatif </em>dengan desain penelitian yang digunakan bersifat <em>analitik korelasi</em> melalui pendekaan <em>cross sectional</em>. Teknik pengambilan sampel menggunakan <em>total sampling </em>yang berjumlah 75 responden. Data diambil dengan menggunakan kuesioner Lauster dengan nilai reliabilitas sebesar 0.946 dan validitas sebesar 0.377 dan kuesioner <em>Zun self-rratin Anxiety Scale (ZSAS) </em>dengan nilai reliabilitas sebesar 0,829 dan nilai validitas sebesar 0,918<em>. </em>Analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi dan analisis bivariat menggunakan <em>Spearman Rank</em>. Hasil analisis data yang di peroleh bahwa ada hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri dengan kecemasan pada mahasiswa tingkat akhir dalam mengerjakan skripsi yang ditunjukan dengan hasil <em>kofisien korelas</em>i rxy=-0,435 dengan <em>p value </em>0,000&lt;0,05. Artinya semakin tinggi kepercayaan diri maka semakin ringan tingkat kecemasaan ataupun sebaliknya. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai pentingnya mahasiswa mempunyai kepercayaan diri sehingga dapat meminimalisir kecemasan mahasiswa pada saat menghadapi skripsi, sehingga mahasiswa dapat menyiapkan dirinya dengan baik.</p> Kristin Arta Feronica Marbun, Ira Ocktavia Siagian, Herwinda Sinaga Hak Cipta (c) 2023 Kristin Arta Feronica Marbun, Ira Ocktavia Siagian, Herwinda Sinaga https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/159 Sat, 30 Dec 2023 00:00:00 +0000 Hubungan Aktivitas Fisik dan Tingkat Stress Dengan Kualitas Tidur Mahasiswa Tingkat Akhir Program Studi S1 Keperawatan https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/168 <p>Kualitas tidur suatu keadaan tidur yang dijalani seorang individu menghasilkan kesegaran dan kebugaran saat terbangun. Faktor risiko seperti aktivitas fisik yang tinggi dan memiliki tingkat stress yang tinggi bisa mengakibatkan kualitas tidur yang buruk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan aktivitas fisik dan tingkat stress dengan kualitas tidur mahasiswa tingkat akhir program studi S1 Keperawatan angkatan XII di STIKes Pertamedika. Desain penelitian ini menggunakan deskriptif analitik dengan pendekatan <em>Cross Sectional</em>. Populasi dalam penelitian ini adalah 65 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan teknik <em>Total Sampling</em>. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner. Hasil penelitian berdasarkan uji statistic <em>Chi Square</em> diperoleh adanya hubungan aktivitas fisik dengan kualitas tidur <em>p</em><em>-value</em>=0,001 (&lt;0.05), dan ada hubungan tingkat stress dengan kualitas tidur <em>p</em><em>-value</em>=0.001 (&lt;0.05). Berdasarkan penelitian ini diharapkan dapat dijadikan bahan untuk edukasi dan sumber informasi tambahan tentang pentingnya memanajemen waktu aktivitas fisik dan tingkat stress agar mendapatkan kualitas tidur yang baik.</p> Alya Nurul Maziyyah, Tati Suryati Hak Cipta (c) 2023 Alya Nurul Maziyyah, Tati Suryati https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/168 Sun, 31 Dec 2023 00:00:00 +0000 Evaluasi Implementasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) Rekam Medis dengan Metode Problem Solving Tools di Rumah Sakit X https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/176 <p>Rumah sakit di seluruh indonesia telah diwajibkan menggunakan SIMRS yang mudah digunakan dan mampu menangani masalah yang muncul dalam layanan mereka. Evaluasi implementasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) rekam medis dilakukan bertujuan untuk menentukan startegi perbaikan dalam mengintegrasikan keseluruhan pelayanan. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengevaluasi implementasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) Rekam Medis dengan metode Problem Solving Tools di Rumah Sakit X. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain deskriptif. Informasi pada pendekatan kualitatif ini didapatkan melalui <em>Problem solving Tools</em> dengan melakukan wawancara mendalam (<em>indept interview</em>). Komponen yang diteliti mengenai identifikasi masalah, analisis penyebab masalah, alternatif pemecahan masalah, dan prioritas pemecahan masalah. Identifikasi masalah ditemukan pada jadwal dokter, sistem <em>booking</em>, tidak ada user penginput transaksi obat, resep elektronik di apotek yang belum terintegrasi, dan tidak ada Standar Pelayanan Operasional. Analisis penyebab masalah ditemukan pada <em>man, method, money, dan materials</em> yang masih bermasalah. Alternatif pemecahan masalah dilakukan sesuai dengan penyebab masalah yang ada, dan kemudian dipilih prioritas pemecahan masalahnya yaitu manajemen rumah sakit membuat komitmen dengan komite medis mengenai kedisiplinan jadwal pelayanan dokter spesialis. Maka disimpulkan bahwa rekam medis dapat dibuat secara konvensional (tertulis) ataupun secara elektronik di Rumah Sakit X data rekam medis diinput secara elektronik karena sudah terintegrasi dengan SIMRS. Untuk mengatasi permasalahan yang ada pada pelaksanaan SIMRS rekam medis, manajemen Rumah Sakit perlu membuat komitmen dengan komite medis mengenai kedisiplinan jadwal pelayanan dokter, manajemen menetapkan provider yang akan menggunakan sistem <em>booking </em>serta koordinasi dengan pihak yayasan terkait penyelenggaraan SIMRS.</p> Tosi Rahmaddian, Laiza Faaghna Hak Cipta (c) 2023 Tosi Rahmaddian, Laiza Faaghna https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://jurnalkesehatanstikesnw.ac.id/index.php/stikesnw/article/view/176 Sun, 31 Dec 2023 00:00:00 +0000